Pages

Sunday, July 29, 2018

Liverpool Masih Berburu Pemain Baru

loading...

MICHIGAN - Liverpool FC telah menghabiskan Rp 3,1 triliun untuk mendatangkan empat pemain anyar. Meski telah belanja jor-joran, Liverpool mengisyaratkan ingin mendatangkan pemain baru.

Di bursa transfer musim panas tahun ini, The Reds mendatangkan Naby Keita, Fabinho, Xerdan Shaqiri, dan yang teranyar adalah Alisson Becker. Nama terakhir diboyong dari Roma dengan mahar 66,8 juta pound atau sekitar Rp1,2 triliun.

Manuver tersebut membuat Klopp dikritik, karena dianggap bertolak belakang dengan metode membangun tim yang biasanya dilakukan Klopp. Namun, hal itu tidak membuat pelatih asal Jerman berhenti mencari pemain baru.

"Jujur saya tidak bisa melihat kebutuhan tim. Tetapi masih ada 12 hari lagi (menjelang penutupan bursa transfer, red) dan semua hal bisa terjadi," kata Klopp, dikutip Goal International.

"Anda bertanya pada saya sekarang, dan saya bilang tidak (akan beli pemain baru, red). Tapi mungkin kalau Anda bertanya kepada saya besok, saya akan mengatakan hal berbeda," tutup Klopp.

Liverpool sendiri tengah dikait-kaitkan dengan bek asal Kroasia, Domagoj Vida. Selain itu, The Reds juga dipercaya masih berambisi mendatangkan gelandang Nabil Fekir sebagai pengganti Phillipe Coutinho.

(sha)

Let's block ads! (Why?)

https://soccer.sindonews.com/read/1325982/54/liverpool-masih-berburu-pemain-baru-1532854397

No comments:

Post a Comment